Gelar Apel Akbar, Ketua KPU Minsel Tomy Moga Lantik 720 Petugas Pantarlih
MINSEL (KS) : Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) menggelar kegiatan Apel Akbar sekaligus pelantikan Petugas Pemutahiran Data Pemilih (Pamtarlir) serta pelaksanaan Coklit Serentak Pilkada Minsel Tahun 2024, bertempat di halaman Kantor Bupati Minsel, Senin (24/06/2024).
Sebanyak 720 Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) Se-Kabupaten Minahasa Dilantik oleh Ketua KPU Minahasa Selatan, Tomy Moga yang ditandai dengan Penyematan Atribut Pantarlih Secara Simbolis, sebelum turun bekerja melakukan Pencocokan dan Penelitian Data Pemilih Pemilihan(Coklit).
Petugas Pantarlih tersebut akan bertugas selama satu bulan, dari 24 Juni hingga 24 Juli 2024 untuk melakukan kunjungan rumah ke rumah dalam rangka mencocokan dan memverifikasi data setiap warga negara yang layak menjadi pemilih di Pilkada 2024. Dan bagi rumah yang sudah dicoklit akan ditandai dengan penempelan stiker tanda bukti telah dicoklit.
“Petugas Pantarlih yang sudah di Lantik hari ini sudah mulai turun rumah ke rumah melakukan Coklit agar dapat melakukan tugas dan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya sesuai petunjuk teknis,” terang Ketua KPU Minsel, Tomy Moga.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Minahasa Selatan, Forkopimda Kabupaten Minahasa Selatan, Bawaslu Kabupaten Minahasa Selatan, Sekretaris KPU Kabupaten Minahasa Selatan, serta Seluruh PPK dan Ketua PPS se-Kabupaten Minahasa Selatan.
(PK)